Kabar Terkini

Total Tayangan Halaman

Diberdayakan oleh Blogger.

Pengikut

Mengenai Saya

Foto saya
guru penjas SMAN 1 Kkedungwuni,Pekalongan

Jam Blog Pak Pepen

Penjasorkessmandung
RSS

About

Selamat Datang di Blog Nurefendi Penjas Orkes SMANDUNG

SENAM AEROBIK ( MATERI BHN AJAR KELAS X )

     Pada saat ini, senam aerobik telah jauh berkembang pesat dan berbeda. Sekarang aerobik bisa dilakukan secara individu dengan menirukan gerakan senam yang terdapat dalam CD senam aerobik yang banyak beredar di pasaran, misalnya CD karya Berty Tylarso, Rudi pocco-pocco, Ester suwito dll. Aerobik dapat pula dilakukan secara berkelompok, misalnya di pusat-pusat kebugaran, instansi dinas, jum'at dan minggu pagi serta acara-acara lainnya.

A.  Pembagian senam Aerobik menurut cara melakukan dan musik pengiring, yaitu :
  • high impact aerobics ( senam aerobik aliran gerakan keras )
  • low impact aerobics ( senam aerobik aliran gerakan ringan )
  • discorobic ( kombinasi gerakan antara gerakan aerobik aliran keras dean ringan disko )
  • rockrobic ( kombinasi gerakan-gerakan aerobik aliran gerakan ringan serta gerakan-gerakan rock n'roll )
  • aerobics sport ( kombinasi gerakan-gerakan keras dan ringan serta gerakan-gerakan kelentukan )
B. Manfaat senam aerobik
     Pada umumnya manfaat senam aerobik antara lain :
  • meningkatkan fungsi jantung. Dengan menaikan detak jantung anda minimal selama 15 menit, dapat meningkatkan daya tahan dan kekuatan anda.
  • meningkatkan kinerja paru-paru anda seperti bagian lainnya dari tubuh anda, aerobik membantu untuk memperluas paru-paru dan meningkatkan stamina dan kekuatan.
  • menjaga jantung dan paru-paru bekerja dengan baik adalah hal yang terpenting untuk dapat menguasai latihan berat tertentu. Setelah daya tahan anda dibangun, akan lebih mudah untuk menyelesaikan latihan anda dalam jumlah yang relatif singkat.
  • membantu andan untuk menurunkan berat badan, karena dalam latihan aerobik memanfaatkan oksigen secara maksimal, sehingga dapat meningkatkan metabolisme tubuh atau pembakaran lemak.
  • menjadi awet muda, karena latihan aerobik juga memiliki efek signifikan pada kesehatan memori atau daya ingat, dan meningkatkan kemampuan fungsi-fungsi organ tubuh.
  • meningkatkan sistem kekebalan tubuh, selain itu juga dapat meningkatkan daya ingat dan konsentrasi seseorang.
  • melawan depresi. Kegiatan aerobik yang teratur telah dikenal untuk meningkatkan mood seseorang dan membantu membendung efek depresi. Tidak hanya peningkatan denyut jantung anda memperbaiki mood anda, kegiatan aerobik dapat menyenangkan dan terlalu ramah.
  • latihan aerobik meningkatkan koordinasi anda, terutama saat kita lanjut usia, koordinasi penting untuk gaya hidup sehat. 
C. Cara senam aerobik
  1. gerakan-gerakan tangan 
  • gerakan tangan membuka dan menyilang
  • mendorong dan memompa ke depan, ke atas, dan ke samping
  • gerakan tangan meninju, ke depan, ke samping, ke atas, ke bawah, dan menyilang
  • gerakan mengayun satu tangan atau dua tangan
  • tepukan, antara lain kedua tangan menepuk, tangan menepuk paha, bahu, dsb.
  1. Gerakan-gerakan kaki 
      • berjalan di tempat
      • berbaris
      • melangkah satu atau dua langkah
      • melompat satu kaki atau dua kaki ke samping, ke depan, dan ke belakang
      • mengangkat lutut
      • tendangan, ke belakang, ke depan, dan ke samping
      • gerakan cha cha cha.
      • gerakan menggteser kaki, menyeret kaki, dsb 
      D. Contoh beberapa teknik gerak langkah kaki
           Marching 
           adalah gerakan jalan di tempat dengan mengangkat kaki kira-kira setinggi betis, lutut ditekuk 90 derajat,   setiap kaki yang mendarat atau menyentuh lantai dimulai dari bola kaki dan berakhir ke tumit. gerakan marching ini dilakukan hanya dengan low impact

           Jogging
           gerakan jogging ini ditandai dengan menggerakan atau menekukkan kaki ke arah bokong, dengan lutut mengarah ke lantai atau tegak lurus ke bawah, gunakan persendian engkel dan lutut yang menjadi tumpuan sebagai peredam gerakan. Gerakan jogging ini dilakukan hanya dengan hight impact.

           Kicking
           gerakan kicking dalam senam aerobik berbeda dengan teknik gerakan dalam olahraga lainnya, seperti kicking pada permainan sepak bola atau olahraga bela diri. teknik kicking dalam senam aerobik adalah dengan mengayun tungkai ke depan atau ke samping dalam keadaan lurus setinggi pinggang atau lebih. Gerakan kicking ini dilakukan dengan low impacct hight intencity, karena gerakan ini cukup banyak menguras tenaga, apalagi kalau melakukannya menggunakan teknikhight kick.

           Skiping
           Teknik gerak kaki ini merupakan gabungan dari gerakan jogging dan kicking, gerakannya inisiatif ditandai dengan awalan seperti jogging, yaitu adanya tekukan kakiku ke arah bokongnya yangzom kemudian menendangkan dan meluruskan kaki tersebut ke depan atau kesamping tidak lebih tinggi dari pinggang. Teknik gerak skipping ini hanya bisa dilakukan dengan menggunakan hight impact.

           Jumping Jakl
           Lompat kangkang itu adalah sebutan yang sudah populer di kalangan kita untuk menjelaskan jumping jack, teknik gerak ini diawali dengan membukakan kedua kaki selebar satu setengah bahu sambil melompat, kemudian menutupkan kembali sambil melompat , yang perlu  ditekankan disini adalah kedua kaki mendarat berawal dari bola kaki dan berakhir ke tumit dengan menggunakan fungsi persendian engkel sebagai peredam gerakan, kemudian sambil menekukkan lutut untuk meredam gerakan lompat jaga arah lutut tetap ke depan. Gerakan ini hanya dilakukan dengan hight impact.



           

          • Digg
          • Del.icio.us
          • StumbleUpon
          • Reddit
          • RSS